Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Omah Kodok di Lereng Gunung Lawu

Pesona alam pegunungan seakan tidak pernah habis, udara yang sejuk dengan pemandangan alam yang asri selalu menggoda para wisatawan untuk mengujungi area pegunungan. Begitupula di lereng Gunung Lawu tepatnya di Daerah Tawangmangu Kabuptaen Karanganyar Jawa Tengah  begitu banyak spot yang ditawarkan. Banyak warga desa yang memanfaatkan keindahanya untuk wahana wisata, tempat bermain, tempat belanja bunga, metik buah langsung dari kebun, dan  tempat makan atau resto dengan pesona alam yang indah, serta banyak yang lainya. 

Hari ini saya dan keluarga mencoba mengunjungi salah satu Resto di Lereng Gunung Lawu yaitu Resto Rumah Kodok. Tempat makan atau resto ini tidak menawarkan kodok sebagai menunya sesuai dengan namanya, namum disebut rumah kodok karena tempat maknya yang terletak di antara dua sungai sebagaimana biasanya tempat kodok bermukim, jadi menunya bukan menu olahan kodok ya. Resto ini terlihat kecil nampak luar, karena lahan parkir di depan tidak begitu luas, namun jangan kuatir tempat parkirnya diarahkan di samping resto, tepatnya di lahan kosong sebelah resto. Setelah masuk ke dalam resto, tempatnya msuk ke bawah terdapat banyak gazebo-gazebo tempat makan lesehan yang terletak tepat di samping sungai. Sungai yang bersih dan jernih terasa benar-benar air sumber gunung yang alami. Suara aliran sungai yang memanjakan para pengunjung dalam menyantap makanan yang dihidangkan. 
Selain aliran sungai yang menggoda selera makan para pengunjung, tempat rumah kodok ini juga di kelilingi oleh kebun teh. Jadi bena-benar asri dan indah, sangat cocok untuk mendinginkan pikiran dari sibuknya aktivitas sehari-hari. Pikiran kita juga butuh piknik biar tidak sterss hehe๐Ÿ˜€. Menu makananya juga sangat cocok untuk suasana di pegunungan, dengan harga yang terjangkau pengunjung bisa menikmati dan bermain air di sungai. Kerena letaknya di bentaran Kebun Teh, maka di Resto ini juga menawarkan berbagai varian menu Teh, terdapat Teh dengan porsi satu teko untuk satu keluarga, atau porsi biasa yang tertuang dalam satu cangkir. 

Untuk mengetahui kondisi ril terkait tempat ini, saya sajikan beberapa dokumentasi yang saya ambil secara amatir. Karena saya bukan fotografi handal jadi mengambil gambar apa adanya, oke langsung dilihat hasil dokumentasinya di bawah ini ya ๐Ÿ‘‡๐Ÿ‘‡

Begitu saja coretan hari ini, semoga bisa menjadi bahan referensi untuk mencari tempat makan sambil piknik di akhir pekan. 

Tawangmangu, 14 Agustus 2021
Coretan@fivwae

Posting Komentar untuk "Omah Kodok di Lereng Gunung Lawu"